Begini Cara Cek Apakah Nomor KTP Terdaftar Pinjol

2 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Cara cek apakah nomor KTP terdaftar pinjol atau tidak penting dilakukan untuk memastikan data pribadi tidak disalahgunakan oleh pihak tak bertanggung jawab.

Dalam beberapa kasus, banyak orang baru mengetahui identitas atau data diri seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK) tercantum di pinjol, padahal tidak pernah mengajukan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pinjaman online atau pinjol adalah layanan keuangan digital yang memberikan pinjaman tanpa agunan melalui aplikasi berbasis internet.

Prosesnya mudah karena cukup dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan nomor telepon aktif. Namun kemudahan inilah yang sering dimanfaatkan oleh oknum untuk mendaftarkan identitas orang lain tanpa izin.

Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan, Anda bisa melakukan cara cek apakah nomor terdaftar pinjol atau tidak melalui dua metode, yakni secara online lewat situs resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atau secara offline di kantor OJK terdekat.

Berikut langkah-langkah cara cek apakah nomor KTP terdaftar pinjol bisa dilakukan secara online dan offline.

Cek nomor KTP terdaftar pinjol atau tidak online

OJK menyediakan Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) melalui situs idebku.ojk.go.id atau aplikasi iDebku OJK untuk mengecek, apakah nomor KTP disalahgunakan pinjol atau tidak. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka situs idebku.ojk.go.id atau unduh aplikasi iDebku di ponsel.
  2. Pilih menu Pendaftaran dan isi data pribadi seperti jenis debitur, identitas (NIK), kewarganegaraan, dan kode captcha.
  3. Klik Selanjutnya untuk memverifikasi data.
  4. Unggah dokumen pendukung seperti foto KTP dan selfie.
  5. Centang pernyataan kebenaran data dan pilih Ajukan Permohonan.
  6. Anda akan menerima email berisi nomor pendaftaran untuk memantau status di menu Status Layanan.

Setelah maksimal satu hari kerja, hasil pemeriksaan akan dikirimkan melalui email. Dari sana, Anda dapat melihat apakah data atau nomor Anda digunakan untuk pinjaman di platform mana pun.

Cek nomor KTP terdaftar pinjol atau tidak offline

Alternatif lain, Anda bisa datang langsung ke kantor OJK terdekat dengan membawa dokumen berikut:

  • WNI: Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • WNA: Paspor
  • Tambahan: Surat kuasa jika mewakili orang lain

Petugas OJK akan melakukan verifikasi dan mengirimkan hasil pengecekan melalui email terdaftar Anda.

Mengetahui cara cek apakah nomor KTP terdaftar pinjol atau tidak ini bisa membantu melindungi diri dari risiko pencurian identitas dan penyalahgunaan data pribadi.

Pastikan Anda tidak sembarangan memberikan nomor telepon maupun foto KTP ke pihak yang tidak jelas agar tetap aman dari penipuan digital seperti pinjaman online ilegal.

(avd/juh)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
| | | |