CNN Indonesia
Sabtu, 04 Okt 2025 17:06 WIB

Lombok, CNN Indonesia --
Rayyan Arkhan Dika, bocah yang viral dengan aura farming kompetisi Pacu Jalur membuka sesi Sprint Race Pertamina Grand Prix Mandalika atau Sprint Race MotoGP Mandalika 2025, Sabtu (4/10).
Anak coki, sebutan untuk penari di ujung perahu Pacu Jalur, ini tampil sesaat sebelum Sprint Race MotoGP Mandalika 2025 di Pertamina Mandalika Internasional Circuit dimulai.
Aksi Rayyan ini pun menjadi sorotan penyelenggara MotoGP. Aksinya diabadikan dan dibagikan MotoGP melalui saluran-saluran resmi media sosial, seperti X dan Instagram.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah penampilan Rayyan ini, Sprint Race GP Mandalika 2025 dimulai. Balapan dalam 13 lap ini berlangsung seru dan sengit dari awal hingga akhir. Balapan berlangsung dramatis.
Marco Bezzecchi secara mengejutkan tampil sebagai pemenang. Bezzecchi menjadi yang tercepat usai menyalip Fermin Aldeguer pada lap terakhir saat hendak menikung.
Ini jadi hasil yang fantastis, mengingat Bezzecchi sempat tertinggal pada awal balapan. Saat start dimulai, laju motor yang ditunggangi Bezzecchi kurang cepat sehingga posisinya dikudeta.
Namun, perlahan tapi pasti, Bezzecchi bisa meningkatkan kecepatan. Satu per satu ia lewati, hingga yang pemungkas adalah menyalip Aldeguer, yang sudah hampir juara sprint race MotoGP Mandalika 2025.
Usai membuka Sprint Race MotoGP Mandalika Rayyan Arkhan Dika mendapatkan hadiah spesial sepatu balap dari juara dunia MotoGP Marc Marquez.
(jun/abs/rhr)