Daftar 29 Tim Negara Lolos ke Piala Dunia 2026

3 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Prancis jadi tim teranyar yang berhasil lolos ke Piala Dunia 2026. Berikut daftar 29 tim negara yang lolos ke Piala Dunia 2026 sejauh ini.

Prancis yang menghadapi saingan terberat di grup D yaitu Ukraina berhasil tampil tanpa cela. Mereka mengakhiri pertandingan dengan skor telak 4-0.

Kylian Mbappe membukukan dua gol sedangkan dua gol lainnya dicetak oleh Michael Olise dan Hugo Ekitike. Kemenangan ini cukup bagi Prancis untuk menggaransi tiket menuju Piala Dunia 2026 meski masih ada satu laga tersisa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Prancis jadi tim ke-29 yang berhasil memastikan diri lolos ke Piala Dunia 2026. Sedangkan khusus untuk zona Eropa, Prancis jadi tim kedua yang merebut tiket Piala Dunia 2026 setelah Inggris yang lebih dulu melakukannya bulan lalu.

Kehadiran Prancis di Piala Dunia 2026 bakal membuat mereka langsung jadi salah satu kandidat serius perebut trofi Piala Dunia. Kemampuan Prancis lolos ke final Piala Dunia dalam dua edisi terakhir jadi jaminan kualitas Prancis dalam satu dekade terakhir.

Pada edisi kali ini, materi pemain Prancis juga terbilang berkualitas dan punya lapisan dalam. Ada nama-nama senior seperti N'Golo Kante dan Kylian Mbappe serta nama-nama anyar seperti Bradley Barcola dan Hugo Ekitike.

Dalam sejarah mereka, Prancis sudah dua kali jadi juara Piala Dunia. Prancis merebut gelar pertama pada 1998 saat mereka jadi tuan rumah. Sedangkan gelar kedua datang pada Piala Dunia 2018.

Piala Dunia 2026 akan menggunakan format baru karena diikuti oleh 48 tim. Jumlah ini bertambah 16 tim dibanding edisi sebelumnya.

Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan selesai di bulan November ini dan hanya tinggal menyisakan playoff antarkonfederasi untuk memperebutkan tiket tersisa ke Piala Dunia.

Asia
Australia, Iran, Jepang, Yordania, Qatar, Arab Saudi, Korea Selatan, Uzbekistan

Afrika
Aljazair, Cape Verde, Mesir, Ghana, Pantai Gading, Maroko, Senegal, Afrika Selatan, Tunisia

Amerika Utara dan Tengah
Kanada, Amerika Serikat, Meksiko

Amerika Selatan
Argentina, Brasil, Kolombia, Ekuador, Paraguay, Uruguay

Oseania
Selandia Baru

Eropa
Prancis, Inggris

[Gambas:Video CNN]

(ptr)

Read Entire Article
| | | |