Jakarta, CNN Indonesia --
Alwi Farhan dan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin bakal beraksi di final Daihatsu Indonesia Masters 2026. Berikut jadwal final Indonesia Masters.
Laga final Indonesia Masters 2026 yang dimainkan di Istora Gelora Bung Karno akan dimulai pukul 13.00 WIB. Alwi dan Raymond/Joaquin akan bermain di pertandingan keempat dan kelima.
Alwi Farhan dan Raymond/Joaquin jadi perwakilan generasi baru Indonesia untuk memburu gelar juara. Keduanya punya kesempatan untuk melakukannya di Indonesia Masters.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alwi akan menghadapi Panitchapon Teeraratsakul dari Thailand. Dari rekor pertemuan, Alwi dan Panitchaphon berbagi angka sama, 1-1.
Sementara itu, Raymond/Joaquin bakal menghadapi unggulan keempat Goh Sze Fei/Nur Izzuddin. Raymond/Joaquin punya rekor apik melawan Goh/Nur.
Dalam pertemuan pertama, Raymond/Joaquin berhasil mengalahkan Goh/Nur di babak semifinal Australia Open. Saat itu Raymond/Joaquin menang dengan skor 21-15, 21-15.
Malaysia jadi negara dengan wakil terbanyak di babak final lewat tiga wakil. Indonesia dan Thailand sama-sama mengirimkan tiga wakil sedangkan tiga sosok lainnya adalah Chen Yufei, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, dan Arisa Igarashi/Miyu Takahashi.
Jadwal Final Indonesia Masters 2026
Chen Yufei vs Pitchamon Opataniputh
Mathias Christiansen/Alexandra Boje vs Chen Tang Jie/Toh Ee Wei
Pearly Tan/Thinaah Muralitharan vs Arisa Igarashi/Miyu Takahashi
Alwi Farhan vs Panitchaphon Teeraratsakul
Raymond Indra/Nikolaus Joaquin vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin
(ptr)
















































