CNN Indonesia
Sabtu, 15 Nov 2025 18:56 WIB
Sebuah pohon tumbang di Rempoa, Tangsel menimpa mobil di bawahnya, Sabtu (15/11).Foto: CNN Indonesia/Fahrurozi
Tangerang Selatan, CNN Indonesia --
Sebuah pohon di Jalan Pahlawan, Kelurahan Rempoa, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tiba tiba tumbang, Sabtu (15/11). Padahal cuaca sedang cerah, tak ada angin atau hujan.
Pohon menimpa sebuah mobil yang tengah melintas. Beruntung tak ada korban dalam insiden ini.
Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Bambang Askar Sodiq mengatakan kendaraan dikendarai seorang ibu bersama anaknya di dalam mobil tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Pohon tumbang menimpa satu mobil terjadi sekira pukul 10.20 WIB. Ibu dan anak pengemudi mobil alhamdulilah aman, selamat," kata Askar.
Askar mengatakan pohon tiba-tiba tumbang karena sudah berusia tua dan lapuk.
"Itu pohon tumbang karena memang sudah tua jadi batangnya lapuk," ungkapnya.
Dahan pohon yang berukuran besar tersebut menutupi akses jalan hingga membuat arus lalu lintas terganggu
Pengendara yang hendak melintasi jalan Pahlawan Rempoa dihimbau mencari alternatif jalan lain sampai proses evakuasi dinyatakan selesai.
"Lalu lintas sementara kami alihkan," kata Askar.
Dahan patah atau pohon tumbang jadi masalah tersendiri di wilayah Jakarta dan sekitarnya terutama saat musim hujan. Sudah ada beberapa kasus korban tewas karena kendaraan tertimpa pohon tumbang.
Seperti yang terjadi beberapa waktu lalu di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (26/10. Pohon palem ambruk saat hujan deras mengguyur.
Korban yang saat itu tengah melintas tewas di tempat karena kendaraanya ringsek tertimpa pohon tersebut.
(arl/sur)
















































