Dirumorkan Gaet Thom Haye, Persija Resmi Kontrak Gelandang Brasil

6 hours ago 3

CNN Indonesia

Selasa, 01 Jul 2025 16:03 WIB

Setelah terkesan menahan diri dari bursa transfer, Persija Jakarta akhirnya mengumumkan perekrutan pemain asing baru pada Selasa (1/7). Van Basty Sousa resmi menjadi pemain baru Persija Jakarta. (Arsip Persija Jakarta)

Jakarta, CNN Indonesia --

Setelah terkesan menahan diri dari bursa transfer, Persija Jakarta akhirnya mengumumkan perekrutan pemain asing baru pada Selasa (1/7).

Van Basty Sousa adalah pemain berposisi gelandang yang diumumkan sebagai pemain baru Persija. Kehadiran pemain pemain 31 tahun ini diharapkan membuat Macan Kemayoran tangguh.

"Saya siap dan sangat senang dengan tantangan baru ini. Saya berharap bisa meraih prestasi dan berujung bahagia di Persija," kata Van Basty dalam rilis resmi Persija pada Selasa (1/7).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tujuan saya adalah membuat musim yang luar biasa, beradaptasi dengan cepat, dan meraih ambisi pribadi maupun tim. Saya tak sabar untuk menjalani musim yang hebat."

Sebelum membela Persija, Van Basty malang melintang di belantika sepak bola Brasil, utama di kasta kedua dan ketiga. Ini menunjukkan bahwa Van Basty punya potensi menjanjikan.

Van Basty berseragam Gremio Esportivo di Serie B (2018-2020), lalu memperkuat Mirassol di Serie C (2021), Chapecoense (2022), dan musim 2022 menjadi bagian dari Vila Nova di Serie B.

Setelah itu ia membela EC Santo Andre (2024), Nautico Capibaribe (2024), lantas Amazonas FC (Serie B) pada 2024, dan terakhir membela Londrina Esporte Clube di Serie C pada awal 2025.

Dengan kehadiran Van Basty, Persija sudah tiga pemain asing. Sebelumnya, dua pemain asing musim lalu, yakni Carlos Eduardo dan Gustavo Almeida, diperpanjang kontraknya.

Persija juga sebelumnya sudah mendatangkan penyerang lokal Eksel Runtukahu dari Barito Putera.

Klub yang kini diarsiteki Marcio Souza tersebut sempat mencuat dalam kabar bursa transfer lantaran dikaitkan dengan dua pemain Timnas Indonesia, Thom Haye dan Jordi Amat.

Hingga kini belum ada kejelasan soal dua pemain yang kenyang pengalaman berlaga di Eropa.

Souza hanya menerangkan harapan akan kedatangan gelandang dan bek skuad Garuda.

"Saya tidak punya otoritas perihal transfer itu. Manajemen mungkin bisa berbicara mengenai rumor itu. Tapi, saya berharap mereka bisa datang dan bergabung dengan kami. Pasti, mereka adalah pemain yang bagus. Kalau mereka benar datang, pasti kita akan lebih kuat lagi di musim ini," ketika ditanya soal Thom dan Jordi seperti dikutip dari detik.

[Gambas:Video CNN]

(sry/sry)

Read Entire Article
| | | |