Update Kondisi Jorge Martin: 8 Tulang Rusuk Retak

1 day ago 1

CNN Indonesia

Senin, 14 Apr 2025 17:03 WIB

Juara bertahan MotoGP, Jorge Martin, terus mendapat perawatan di Doha usai mengalami kecelakaan pada balapan MotoGP Qatar 2025 di Sirkuit Lusail. Jorge Martin mengalami kecelakaan di MotoGP Qatar 2025. (Arsip MotoGP)

Jakarta, CNN Indonesia --

Juara bertahan MotoGP, Jorge Martin, terus mendapat perawatan di Doha usai mengalami kecelakaan pada balapan MotoGP Qatar 2025 di Sirkuit Lusail, Minggu (13/4).

Pihak Aprilia dalam pernyataan resmi mengeluarkan kondisi terkini Jorge Martin. Pembalap asal Spanyol itu masih akan terus dirawat di Doha, Qatar, hingga kondisi paru-parunya membaik.

"Jorge Martin menginap di Rumah Sakit Umum Hamad. Tidak ada perubahan traumatis yang mempengaruhi otak, tulang belakang leher, atau organ perut," tulis pihak Aprilia dikutip dari Crash.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Martin mengalami kecelakaan saat balapan MotoGP Qatar 2025 memasuki lap ke-14. Mantan pembalap Prima Pramac itu terjatuh di tikungan 12. Dalam prosesnya, Martin sempat tertabrak Fabio Di Giannantonio yang tepat berada di belakangnya.

Aprilia mengatakan delapan keretakan tulang dialami Martin. Tim pabrikan asal Italia itu belum bisa memastikan kapan Martin bisa meninggalkan rumah sakit.

"Pembaruan terkait keretakan tulang rusuk: delapan keretakan mempengaruhi lengkung kosta posterior dari yang pertama hingga kedelapan dan ada tiga keretakan yang diamati di lengkung lateral dari yang ketujuh hingga kesembilan."

[Gambas:Twitter]

"Pembengkakan pleura minimal juga terlihat dalam pneumotoraks. Jorge akan tetap menjalani observasi selama beberapa hari di Rumah Sakit Internasional Hamad hingga pneumotoraksnya membaik. Kami akan memberi tahu Anda segera setelah kami memiliki berita yang relevan," tulis pihak Aprilia.

Martin sendiri memberi update mengenai kondisinya di rumah sakit. Pembalap 27 tahun itu mengaku beruntung.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

"Terima kasih Tuhan, ini bisa saja jauh lebih buruk. Saya akan mencoba memberi Anda informasi terbaru," tulis Martin.

Balapan selanjutnya akan berlangsung pada MotoGP Spanyol 2025, 25-27 April mendatang. 

[Gambas:Video CNN]

(har)

Read Entire Article
| | | |