Warga Heran Sipil Bisa Ikut Serta Peledakan Pemusnahan Amunisi Garut

6 hours ago 1

CNN Indonesia

Senin, 12 Mei 2025 15:25 WIB

Mukin selaku saksi dari ledakan pemusnahan amunisi tidak layak oleh TNI di Kabupaten Garut, Jawa Barat menuturkan peristiwa nahas tersebut. Ilustrasi. Ledakan pemusnahan amunisi digelar TNI di Garut, Jawa Barat. iStockphoto/ThomasVogel

Jakarta, CNN Indonesia --

Mukin selaku saksi dari ledakan di Kabupaten Garut, Jawa Barat menuturkan peristiwa nahas tersebut.

Ledakan terjadi di Desa Sagara, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, Jawa Barat pada Senin (12/5) pagi. Ledakan terjadi dalam kegiatan pemusnahan amunisi tidak layak ada kedaluwarsa yang digelar Tentara Nasional Indonesia (TNI).

"Jam 9 (pagi) kejadiannya kurang lebih. Katanya sih ada 11 korban, cuma yang 2 belum teridentifikasi. Ada 2 juga kolonel yang meninggal," kata Mukin saat dikonfirmasi CNN TV.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sedang pembuatan lubang," jelasnya soal awal mula ledakan tersebut.

Mukin menuturkan jarak dari jalan raya ke lokasi tersebut sekitar 2 kilometer (km).

Ia yang mengaku keluarga salah satu korban turut mempertanyakan mengapa ada warga sipil yang terdampak peristiwa tersebut.

"Warga sipil, masyarakat menanyakan, kenapa warga sipil dilibatkan? Kami tidak tahu. Kami dari keluarga korban juga," klaim Mukin.

Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Maruli Simanjuntak membenarkan kejadian ini. Namun, Maruli belum bisa merinci kronologi kejadian. Ia hanya menegaskan peristiwa itu sedang diinvestigasi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban meninggal di antaranya terdapat 2 anggota TNI dan 9 warga sipil. Saat ini para korban sedang dievakuasi ke RSUD Pameungpeuk.

Sementara itu Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Hendra Rochmawanjuga membenarkan kejadian ledakan tersebut.

"Benar kejadian tersebut dan jumlah korban yg disampaikan oleh Pasi Intel. Keterangan masih dari pasi intel Kodim Garut dan saat ini Kares (Kapolres) Garut menuju lokasi," kata Hendra Rochmawan, saat dikonfirmasi, Senin (12/5).

(skt/mik)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
| | | |