Oliveira Janji 'Tutup Mulut' Topuria di UFC 317

5 hours ago 2

CNN Indonesia

Jumat, 23 Mei 2025 04:10 WIB

Charles Oliveira berjanji menghajar Ilia Topuria saat kedua petarung berduel dalam UFC 317 dalam perebutan sabuk juara kelas ringan. Charles Oliveira berjanji menghajar Ilia Topuria di UFC 317. (USA TODAY Sports via Reuters Con/Brad Penner)

Jakarta, CNN Indonesia --

Charles Oliveira berjanji menghajar Ilia Topuria saat kedua petarung berduel dalam UFC 317 dalam perebutan sabuk juara kelas ringan.

Oliveira dan Topuria dijadwalkan bertarung pada partai puncak kelas ringan UFC setelah Islam Makhachev naik ke kelas welter.

Keputusan Islam Makhachev pindah ke welter lantaran sahabatnya, Belal Muhammad, tidak lagi menjadi pemegang sabuk juara kelas welter usai kalah dari Jack Della Maddalena.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dikutip dari Bloodyelbow, setelah jadwal UFC 317 dirilis, ketegangan Topuria dengan Oliveira terus meninggi.

Baru-baru ini Topuria melontarkan ejekan kepada Oliveira. Petarung berdarah Georgia-Spanyol itu dengan penuh percaya diri bakal membuat Oliveira menderita.

Perang urat saraf Topuria tersebut dibalas Oliveira. Petarung asal Brasil yang juga mantan juara kelas ringan itu mulanya memberikan pujian kepada Topuria.


"Ini pertarungan yang hebat, ia petarung yang hebat. Namun, saya tidak perlu membuktikan apa pun kepada siapa pun tentang siapa saya," kata Oliveira.

Oliveira juga berjanji merebut kembali sabuk juara kelas ringan yang 'diambil' Justin Gaethje pada UFC 274 pada 2022 dengan menghajar Ilia Topuria.

"Pertarungan ini datang sebagai kesempatan besar. Saya akan mengalahkan orang ini. Itu nyata," ujar Oliveira.

(sry/jal)

Read Entire Article
| | | |