Pemprov DKI Mulai Cairkan Dana KJP Plus, Langsung 2 Tahap

1 week ago 5

Jakarta, CNN Indonesia --

Dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap I 2025 dan Tahap II 2024 sudah cair secara bertahap mulai Selasa (8/4).

Unit Pelayanan Teknis Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (UPT P4OP) Dinas Pendidikan DKI Jakarta memastikan kabar itu melalui unggahan di Instagram, Rabu (9/4).

"Pencairan dana KJP Plus Tahap I Tahun 2025 bulan Februari 2025 akan dilaksanakan secara bertahap mulai 8 April 2025," tulis akun UPT P4OP Disdik DKI Jakarta di Instagram.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam unggahan tersebut, disampaikan bahwa penerima KJP Plus Tahap II Tahun 2024 sebanyak 523.622 peserta didik. Kemudian KJP Plus Tahap I Tahun 2025 disalurkan kepada 707.622 orang.

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyampaikan ada penambahan 126.000 peserta didik pada data penerima KJP Plus Tahap I 2025.

"Hari ini secara resmi KJP Plus yang berjumlah 707.622 siswa kami sampaikan. Ada penambahan kurang lebih 126.000," ujar Pramono di Balaikota Jakarta, 20 Maret lalu seperti dikutip Antara.

Adapun besaran dana KJP Plus yang diberikan berbeda-beda di setiap tahap dan tingkat pendidikan. Jumlah tertinggi didapatkan oleh peserta didik dari SMK dan SMA.

Kemudian, dalam pengumuman Dinas Pendidikan DKI Jakarta juga disebutkan bahwa penggunaan maksimal dana KJP secara tunai adalah Rp100 ribu per bulan. Sedangkan sisa saldo bisa digunakan lewat skema non tunai.

Berikut ini besaran Dana KJP Plus Tahap II 2024.

1. SD/MI
Jumlah penerima: 242.919 siswa
Biaya rutin per bulan: Rp 135 ribu
Biaya berkala per bulan: Rp 115 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 130 ribu

2. SMP/MTs
Jumlah penerima: 147.341 siswa
Biaya rutin per bulan: Rp 185 ribu
Biaya berkala per bulan: Rp 115 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 170 ribu

3. SMA/MA
Jumlah penerima: 48.876 siswa
Biaya rutin per bulan: Rp 235 ribu
Biaya berkala per bulan: Rp 185 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 290 ribu

4. SMK
Jumlah penerima: 83.403 siswa
Biaya rutin per bulan: Rp 235 ribu
Biaya berkala per bulan: Rp 215 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 240 ribu

5. PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat)
Jumlah penerima: 1.083 siswa
Biaya rutin per bulan: Rp 185 ribu
Biaya berkala per bulan: Rp 115 ribu


Berikut ini besaran Dana KJP Plus Tahap I 2025.

1. SD/SDLB/MI
Jumlah penerima: 341.879 siswa
Dana personal per bulan: Rp 250 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 130 ribu

2. SMP/SMPLB/MTs
Jumlah penerima: 189.437 siswa
Dana personal per bulan: Rp 300 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 170 ribu

3. SMA/SMALB/MA
Jumlah penerima: 62.295 siswa
Dana personal per bulan: Rp 420 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 290 ribu

4. SMK
Jumlah penerima: 111.315 siswa
Dana personal per bulan: Rp 450 ribu
Tambahan SPP untuk sekolah swasta per bulan: Rp 240 ribu

5. PKBM
Jumlah penerima: 2.696 siswa
Dana personal per bulan: Rp 300 ribu

Dana KJP Plus bagi penerima baru bisa diambil jika sudah menyelesaikan proses pembukaan rekening, cetak buku tabungan dan ATM, penyerahan buku tabungan dan ATM, serta pemindahbukuan dana ke rekening penerima oleh Bank DKI.

[Gambas:Instagram]

(ikw/tsa)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
| | | |