Jakarta, CNN Indonesia --
Musisi Robbie Williams bercerita tentang rasa tidak nyaman yang dirasakannya saat berinteraksi dengan orang lain. Rasa cemas pun kerap muncul saat ada fan yang meminta foto bersama.
"Setiap interaksi, baik dengan orang asing atau bahkan orang yang saya kenal baik, membuat saya tidak nyaman," tulis penyanyi asal Inggris itu dalam serangkaian tangkapan layar di akun Instagram-nya, Kamis (17/4), melansir CNN.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya menutupinya dengan baik. Namun, interaksi sosial itu masih membuat saya takut," ujar Williams. Ia bahkan mengaku rasa takut itu sampai membuatnya tidak keluar rumah selama bertahun-tahun.
Unggahan itu ditulis Williams saat dalam penerbangan domestik di Amerika Serikat, usai dirinya tiga kali didekati oleh penumpang lain.
"Saya menjelaskan bahwa jika mereka datang dan berfoto dengan saya, kecemasan saya akan meningkat, karena seluruh kabin akan mulai bertanya-tanya siapa saya," ujar eks personil Take That itu.
Robbie Williams berjuang melawan masalah mentalnya. (AFP/JENS MEYER)
Setelah permintaan pertama, penggemar lain meminta foto dan Williams menanggapinya dengan jawaban yang sama.
Sementara seorang penumpang ketiga berjalan mendekatinya dan mengambil foto bersama secara langsung.
Dalam unggahan yang sama, Williams juga mengkritisi ekspektasi masyarakat yang berharap bahwa selebriti atau public figure lainnya 'dapat diakses 24/7'.
Namun, Williams tetap tak ingin menghalangi penggemar yang ingin mengungkapkan perasaannya.
"Jika kita berpapasan di alam bebas, dan kamu adalah penggemar saya, saya ingin kamu memberi tahu saya. Itu sangat berarti," ujarnya.
Kepanikan-kepanikan seperti yang terjadi di pesawat telah biasa menemani Williams dalam keseharian. Ia selalu panik setiap kali ada orang asing mendekatinya.
"Bagaimana jika saya mengalami hari yang sulit? Bolehkah jika saya tidak ingin orang asing memotret saya?" tambahnya.
Pada awal April ini, Williams mengaku didiagnosis sejumlah kondisi medis seperti kekurangan vitamin. Ia juga sempat bicara tentang perjuangannya melawan masalah mental, termasuk kecemasan dan depresi.
Williams bakal memulai turnya pada Mei mendatang mengelilingi Inggris Raya, Irlansia, dan Eropa.
(asr/asr/asr)