Sinopsis The Accountant 2, Christian Wolff Kembali Beraksi

6 hours ago 2

Jakarta, CNN Indonesia --

Ben Affleck dan Jon Bernthal kembali bersatu untuk sekuel film laga hit The Accountant 2. Film itu melanjutkan perjalanan Ben Affleck sebagai Christian Wolff, akuntan bagi para penjahat berbahaya di dunia.

Selain duo Ben Affleck dan Jon Bernthal, The Accountant 2 juga kembali menampilkan Cynthia Addai-Robinson hingga J. K. Simmons.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut sinopsis The Accountant 2.

Christian Wolff (Ben Affleck), akuntan yang kerap digaet oleh klien dari dunia kriminal, kembali menghadapi konspirasi rumit. Wolff dihubungi Wakil Direktur Departemen Keuangan FinCEN Marybeth Medina (Cynthia Addai-Robinson) karena suatu masalah.

Persoalan itu bermula ketika Medina mendapat panggilan misterius. Panggilan itu berkaitan Direktur Departemen Keuangan FinCEN Raymond King (J. K. Simmons) yang tewas dibunuh.

Kematian tersebut kian misterius karena sang pembunuh meninggalkan tulisan di lengan King berbunyi, "Temukan Sang Akuntan."

Situasi itu pun memaksa Medina berurusan lagi dengan Wolff. Ia meminta bantuan Wolff yang selama ini juga kerap bekerja sama dengan Raymond King.

Ben Affleck dan Jon Bernthal kembali bersatu untuk sekuel film laga hit The Accountant 2.Selain duo Ben Affleck dan Jon Bernthal, The Accountant 2 juga kembali menampilkan Cynthia Addai-Robinson hingga J. K. Simmons. (dok. Amazon MGM Studios/Artists Equity/51 Entertainment via IMDb)

Wolff menyadari misi penyelidikan ini tidak akan mudah. Ia membutuhkan bantuan adiknya, Brax (Jon Bernthal), yang memiliki kemampuan bersenjata mematikan.

Kakak beradik yang sudah terpisah bertahun-tahun itu akhirnya kembali bertemu. Wolff menggabungkan pikiran cemerlangnya dengan kemampuan bertarung untuk mengumpulkan petunjuk.

Ia juga memanfaatkan Braxton sebagai rekan sekaligus tenaga tambahan untuk mengatasi sindikat tersebut. Di sisi lain, Marybeth Medina ikut terlibat sepanjang misi meski tidak sepenuhnya terjun ke lapangan.

Meski begitu, usaha mereka tidak berjalan mulus. Wolff dan Braxton justru memancing munculnya sejumlah pembunuh bayaran kejam karena sudah menarik perhatian para mafia.

Para pembunuh bayaran itu diperintahkan untuk menghentikan semua temuan dan rencana Wolff mengungkap konspirasi kematian Raymond King.

[Gambas:Video CNN]

The Accountant 2 masih digarap Gavin O'Connor dari skenario Bill Dubuque. O'Connor juga menyutradarai The Accountant (2016), serta tercatat mengarahkan Warrior (2011) hingga Jane Got a Gun (2015).

Deretan aktor bergabung dengan Ben Affleck sebagai pemeran The Accountant 2. Sebut saja Jon Bernthal, Cynthia Addai-Robinson, J. K. Simmons, Daniella Pineda, hingga Robert Morgan.

The Accountant 2 tayang perdana di South by Southwest Festival (SXSW) 2025 dan mendapat sambutan positif dari penonton serta kritikus film.

Film ini juga disiapkan sebagai proyek trilogi oleh sutradara O'Connor. Namun, belum ada kabar terbaru terkait rencana film ketiga The Accountant.

The Accountant 2 tayang di bioskop mulai 25 April 2025.

[Gambas:Youtube]

(frl/end)

Read Entire Article
| | | |