Rodrygo Bantah Ada Perpecahan di Real Madrid

4 hours ago 2

CNN Indonesia

Rabu, 14 Mei 2025 21:21 WIB

Rodrygo membantah ada perpecahan di internal Real Madrid menyusul hasil negatif tim pada akhir musim ini. Rodrygo menegaskan akan kembali bermain untuk Real Madrid. (REUTERS/Susana Vera)

Jakarta, CNN Indonesia --

Rodrygo membantah ada perpecahan di internal Real Madrid menyusul hasil negatif tim pada akhir musim ini.

"Terima kasih atas semua pesan dan perhatian Anda. Saya akan segera kembali. Berhentilah mengada-ada," tulis Rodrygo di media sosial Instagram pribadinya, Rabu (14/5).

Isu perpecahan di internal Real Madrid mengemuka dari isu di media sosial. Sejumlah media massa di Spanyol turut membenarkan ada perpecahan antarpemain di musim ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Puncaknya, pemain asal Brasil ini disebut menolak bertanding saat El Clasico antara Barcelona vs Madrid. Dalam duel ini Real Madrid dipermalukan rivalnya itu dengan skor 3-4.

Media Inggris, Daily Mail, bahkan menyebut secara terbuka bahwa Rodrygo tak punya hubungan baik dengan dua bintang lainnya Kylian Mbappe dan Jude Bellingham.

Sejumlah isu kemudian merebak, Rodrygo dikait-kaitkan dengan sejumlah klub pada bursa transfer musim panas ini. Liverpool hingga Arsenal disebut bersedia menampungnya.

[Gambas:Twitter]

Hadirnya pelatih baru Xabi Alonso tak membuat posisi Rodrygo aman. Pakar bursa transfer Eropa asal Italia, Fabrizio Romano mengatakan nasib pemain 24 tahun ini belum diputuskan.

"Situasi Rodrygo belum diputuskan pada tahap ini. Jadi, meskipun ada kaitannya, masih ada langkah dan keputusan yang harus diambil," tulis Romano di Give Me Sport dilansir dari Flash Score.

[Gambas:Video CNN]

(abs/abs/rhr)

Read Entire Article
| | | |