Daftar Paus Katolik dari yang Pertama hingga Paus Fransiskus

4 hours ago 1
Daftar Isi

Jakarta, CNN Indonesia --

Paus Katolik merupakan pemimpin tertinggi Gereja Katolik di seluruh dunia. Berikut daftar Paus Katolik dari yang pertama hingga Paus Fransiskus saat ini.

Paus dianggap sebagai penerus Santo Petrus, yakni sosok yang ditunjuk oleh Yesus sebagai pemimpin pertama gereja.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Santo Petrus diakui sebagai paus pertama atau Paus Petrus, yang diyakini umat Katolik sebagai utusan Yesus Kristus untuk memimpin umat Kristiani.

Nama Santo Petrus sendiri diabadikan dalam Basilika Santo Petrus, sebagai bentuk penghormatan dan peringatan akan peran pentingnya dalam sejarah Gereja Katolik.

Sejak zaman awal Kristen, para paus ini memainkan peran sentral dalam mengarahkan kebijakan gerejawi. Dalam Injil tertulis bahwa paus ditugaskan Yesus sebagai "penjala manusia" yang kemudian diteruskan oleh ratusan paus lain hingga saat ini.

Paus juga bertanggung jawab atas perkembangan dan pertumbuhan gereja, serta memastikan umat Katolik tetap setia pada ajaran dan tradisi gereja.

Daftar lengkap Paus Katolik pertama dan yang terkini

Adapun jumlah paus di dunia yang memimpin sejak abad pertama hingga sekarang adalah sebanyak 266. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut daftar Paus Katolik dari yang pertama hingga Paus Fransiskus yang terkini.

Daftar Paus Katolik abad ke-1

  1. Santo Petrus (30-64)
  2. Santo Linus (64-76)
  3. Santo Anakletus (76-88)
  4. Santo Klemens I (88-99)
  5. Santo Evaristus (99-105)

Daftar Paus Katolik abad ke-2

  1. Santo Aleksander I (105-115)
  2. Santo Sixtus I (115-125)
  3. Santo Telesphorus (125-136)
  4. Santo Higinus (136-140)
  5. Santo Pius I (140-142)
  6. Santo Aniketus (155-166)
  7. Santo Soterius (166-174)
  8. Santo Eleuterus (174-189)
  9. Santo Viktor I (189-198)
  10. Santo Zefirinus (199-217)

Daftar Paus Katolik abad ke-3

  1. Santo Kallistus I (217-222)
  2. Santo Urbanus I (222-230)
  3. Santo Pontianus (230-235)
  4. Santo Anterus (235-236)
  5. Santo Fabianus (236-250)
  6. Santo Kornelius (251-253)
  7. Santo Lusius I (253-254)
  8. Santo Stefanus I (254-257)
  9. Santo Sixtus II (257-258)
  10. Santo Dionisius (259-268)
  11. Santo Feliks I (269-274)
  12. Santo Eutikianus (275-283)
  13. Santo Gaius (283-296)
  14. Santo Marselinus (296-308)

Daftar Paus Katolik abad ke-4

  1. Santo Marsellus I (308-309)
  2. Santo Eusebius (309-311)
  3. Santo Meltiades (311-314)
  4. Santo Silvester I (314-336)
  5. Santo Markus (336-337)
  6. Santo Julius I (337-352)
  7. Paus Liberius (352-366)
  8. Santo Damasus I (366-384)
  9. Santo Sirikus (384-399)
  10. Santo Anastasius I (399-401)

Daftar Paus Katolik abad ke-5

  1. Santo Innosensius I (401-417)
  2. Santo Zosimus (417-418)
  3. Santo Binifasius I (418-422)
  4. Santo Selestinus I (422-432)
  5. Santo Sixtus III (432-440)
  6. Santo Leo I (440-461)
  7. Santo Hilarius (461-468)
  8. Santo Simplisius (468-483)
  9. Santo Feliks III (483-492)
  10. Santo Gelasius I (492-496)
  11. Paus Anatasius II (496-498)
  12. Santo Symnakus (498-514)

Daftar Paus Katolik abad ke-6

  1. Santo Hormidas (514-523)
  2. Santo Yohanes I (523-526)
  3. Santo Feliks IV (526-530)
  4. Paus Bonifasius II (530-532)
  5. Paus Yohanes II (533-535)
  6. Santo Agapitus I (535-536)
  7. Santo Silverius (536-537)
  8. Paus Vigilius (537-555)
  9. Paus Pelagius I (556-561)
  10. Paus Yohanes III (561-574)
  11. Paus Benediktus I (575-579)
  12. Paus Pelagius II (579-590)
  13. Santo Gregorius I Agung (590-604)

Daftar Paus Katolik abad ke-7

  1. Paus Sabianus (604-606)
  2. Paus Bonifasius III (607)
  3. Santo Bonifasius IV (608-615)
  4. Santo Adeodatus I (615-618)
  5. Paus Bonifasius V (619-625)
  6. Paus Honorius I (625-638)
  7. Paus Severinus (640)
  8. Paus Yohanes IV (640-642)
  9. Paus Theodorus I (642-649)
  10. Santo Martinus I (649-654)
  11. Santo Eugenius I (654-657)
  12. Santo Vitalianus (657-672)
  13. Paus Adeodatus II (672-676)
  14. Paus Donus (676-678)
  15. Santo Agathus (678-681)
  16. Santo Leo II (682-683)
  17. Santo Benediktus II (684-685)
  18. Paus Yohanes V (685-686)
  19. Paus Conon (686-687)
  20. Santo Sergius I (687-701)

Daftar Paus Katolik abad ke-8

  1. Paus Yohanes VI (701-705)
  2. Paus Yohanes VII (705-707)
  3. Paus Sininnius (708)
  4. Paus Konstantinus (708-715)
  5. Santo Gregorius II (715-731)
  6. Santo Gregorius III (731-741)
  7. Santo Zakarias (741-752)
  8. Paus Stefanus II (752-757)
  9. Santo Paulus I (757-767)
  10. Paus Stefanus III (767-772)
  11. Paus Adrianus I (772-795)
  12. Santo Leo III (795-816)

Daftar Paus Katolik abad ke-9

  1. Paus Stefanus IV (816-817)
  2. Santo Paskalis I (817-824)
  3. Paus Eugenius II (824-827)
  4. Paus Valentinus (827)
  5. Paus Gregorius IV (827-844)
  6. Paus Sergius II (844-847)
  7. Santo Leo IV (847-855)
  8. Paus Benediktus III (855-858)
  9. Santo Nikolas I Agung (858-867)
  10. Paus Adrianus II (867-872)
  11. Paus Yohanes VIII (872-882)
  12. Paus Marinus I (882-884)
  13. Santo Adrianus III (884-885)
  14. Paus Stevanus V (885-891)
  15. Paus Formosus (891-896)
  16. Paus Bonifasius VI (896)
  17. Paus Stevanus VI (896-897)
  18. Paus Romanus (897)
  19. Paus Theodorus II (897)
  20. Paus Yohanes IX (898-900)

Daftar Paus Katolik abad ke-10

  1. Paus Benediktus IV (900-903)
  2. Paus Leo V (903)
  3. Paus Sergius III (904-911)
  4. Paus Anastasius III (911-913)
  5. Paus Lando (913-914)
  6. Paus Yohanes X (914-928)
  7. Paus Leo VI (928-929)
  8. Paus Stefanus (VII 929-931)
  9. Paus Yohanes XI (931-935)
  10. Paus Leo VII (936-939)
  11. Paus Stefanus VIII (939-942)
  12. Paus Marinus II (942-946)
  13. Paus Agapitus II (946-955)
  14. Paus Yohanes XII (955-963)
  15. Paus Leo VIII (963-964)
  16. Paus Benediktus V (964)
  17. Paus Yohanes XIII (965-972)
  18. Paus Benediktus VI (973-974)
  19. Paus Benediktus VII (974-983)
  20. Paus Yohanes XIV (983-984)
  21. Paus Yohanes XV (985-996)
  22. Paus Gregorius V (996-999)
  23. Paus Silvester II (999-1003)

Daftar Paus Katolik abad ke-11

  1. Paus Yohanes XVII (1003)
  2. Paus Yohanes XVIII (1003-1009)
  3. Paus Sergius IV (1009-1012)
  4. Paus Benediktus VIII (1012-1024)
  5. Paus Yohanes XIX (1024-1032)
  6. Paus Benediktus IX (1032-1044)
  7. Paus Silvester III (1045)
  8. Paus Benediktus IX (1045)
  9. Paus Gregorius VI (1045-1046)
  10. Paus Klemens II (1046-1047)
  11. Paus Benediktus IX (1047-1048)
  12. Paus Damasus II (1048)
  13. Paus Santo Leo IX (1049-1054)
  14. Paus Viktor II (1055-1057)
  15. Paus Stefanus IX (1057-1058)
  16. Paus Nikolas II (1058-1061)
  17. Paus Aleksander II (1061-1073)
  18. Paus Santo Gregorius VII (1073-1085)
  19. Paus Viktor III (1086-1087)
  20. Paus Urbanus II (1088-1099)
  21. Paus Paskalis II (1099-1118)

Daftar Paus Katolik abad ke-12

  1. Paus Gelasius II (1118-1119)
  2. Paus Kallistus II (1119-1124)
  3. Paus Honorius II (1124-1130)
  4. Paus Innosensius II (1130-1143)
  5. Paus Selestinus II (1143-1144)
  6. Paus Lusius II (1144-1145)
  7. Paus Eugenius III (1145-1153)
  8. Paus Anastasius IV (1153-1154)
  9. Paus Adrianus IV (1154-1159)
  10. Paus Aleksander III (1159-1181)
  11. Paus Lusius III (1181-1185)
  12. Paus Urbanus III (1185-1187)
  13. Paus Gregorius VIII (1187)
  14. Paus Klemens III (1187-1191)
  15. Paus Selestinus III (1191-1198)
  16. Paus Innosensius III (1198-1216)

Daftar Paus Katolik abad ke-13

  1. Paus Honorius III (1216-1227)
  2. Paus Gregorius IX (1227-1241)
  3. Paus Selestinus IV (1241)
  4. Paus Innosensius IV (1243-1254)
  5. Paus Aleksander IV (1254-1261)
  6. Paus Urbanus IV (1261-1264)
  7. Paus Klemens IV (1265-1268)
  8. Paus Gregorius X (1271-1276)
  9. Paus Innosensius V (1276)
  10. Paus Adrianus V (1276)
  11. Paus Yohanes XXI (1276-1277)
  12. Paus Nikolas III (1277-1280)
  13. Paus Martinus IV (1281-1285)
  14. Paus Honorius IV (1285-1287)
  15. Paus Nikolas IV (1288-1292)
  16. Paus Santo Selestinus V (1294)
  17. Paus Bonifasius VIII (1294-1303)

Daftar Paus Katolik abad ke-14

  1. Paus Benediktus XI (1303-1304)
  2. Paus Klemens V (1305-1314)
  3. Paus Yohanes XXII (1316-1334)
  4. Paus Benediktus XII (1334-1342)
  5. Paus Klemens VI (1342-1352)
  6. Paus Innosensius VI (1352-1362)
  7. Paus Urbanus V (1362-1370)
  8. Paus Gregorius XI (1370-1378)
  9. Paus Urbanus VI (1378-1389)
  10. Paus Bonifasius IX (1389-1404)

Daftar Paus Katolik abad ke-15

  1. Paus Innosensius VII (1404-1406)
  2. Paus Gregorius XII (1406-1415)
  3. Paus Martinus V (1417-1431)
  4. Paus Eugenius IV (1431-1447)
  5. Paus Nikolas V (1447-1455)
  6. Paus Kallistus III (1455-1458)
  7. Paus Pius II (1458-1464)
  8. Paus Paulus II (1464-1471)
  9. Paus Siktus IV (1471-1484)
  10. Paus Innosensius VIII (1484-1492)
  11. Paus Aleksander VI (1492-1503)

Daftar Paus Katolik abad ke-16

  1. Paus Pius III (1503)
  2. Paus Julius II (1503-1513)
  3. Paus Leo X (1513-1521)
  4. Paus Adrianus VI (1522-1523)
  5. Paus Klemens VII (1523-1534)
  6. Paus Paulus III (1534-1549)
  7. Paus Julius III (1550-1555)
  8. Paus Marsellus II (1555)
  9. Paus Paulus IV (1555-1559)
  10. Paus Pius IV (1559-1565)
  11. Paus Santo Pius V (1566-1572)
  12. Paus Gregorius XIII (1572-1585)
  13. Paus Siktus V (1585-1590)
  14. Paus Urbanus VII (1590)
  15. Paus Gregorius XIV (1590-1591)
  16. Paus Innosensius IX (1591)
  17. Paus Klemens VIII (1592-1605)

Daftar Paus Katolik abad ke-17

  1. Paus Leo XI (1605)
  2. Paus Paulus V (1605-1621)
  3. Paus Gregorius XV (1621-1623)
  4. Paus Urbanus VIII (1623-1644)
  5. Paus Innosensius X (1644-1655)
  6. Paus Aleksander VII (1655-1667)
  7. Paus Klemens IX (1667-1669)
  8. Paus Klemens X (1670-1676)
  9. Paus Innosensius XI (1676-1689)
  10. Paus Aleksander VIII (1689-1691)
  11. Paus Innosensius XII (1691-1700)

Daftar Paus Katolik abad ke-18

  1. Paus Klemens XI (1700-1721)
  2. Paus Innosensius XIII (1721-1724)
  3. Paus Benediktus XIII (1724-1730)
  4. Paus Klemens XII (1730-1740)
  5. Paus Benediktus XIV (1740-1758)
  6. Paus Klemens XIII (1758-1769)
  7. Paus Klemens XIV (1769-1774)
  8. Paus Pius VI (1775-1799)

Daftar Paus Katolik abad ke-19

  1. Paus Pius VII (1800-1823)
  2. Paus Leo XII (1823-1829)
  3. Paus Pius VIII (1829-1830)
  4. Paus Gregorius XVI (1831-1846)
  5. Paus Pius IX (1846-1878)
  6. Paus Leo XIII (1878-1903)

Daftar Paus Katolik abad ke-20

  1. Paus Santo Pius X (1903-1914)
  2. Paus Benediktus XV (1914-1922)
  3. Paus Pius XI (1922-1939)
  4. Paus Pius XII (1939-1958)
  5. Paus Santo Yohanes XXIII (1958-1963)
  6. Paus Paulus VI (1963-1978)
  7. Paus Yohanes Paulus I (1978)
  8. Paus Santo Yohanes Paulus II (1978-2005)

Daftar Paus Katolik abad ke-21

  1. Paus Benediktus XVI (2005-2013)
  2. Paus Fransiskus (2013-sekarang)

Demikian rincian lengkap mengenai daftar Paus Katolik dari yang pertama hingga Paus Fransiskus.

(avd/juh)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
| | | |