Melebihi Target, Transaksi Pameran Otomotif PEVS Diklaim Nyaris Rp1 T

4 hours ago 1

Jakarta, CNN Indonesia --

Pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2025 diklaim mencatat transaksi lebih dari Rp900 miliar atau nyaris Rp1 triliun selama enam hari acara. Angka ini naik dibandingkan target serta capaian pada perhelatan serupa tahun sebelumnya.

PEVS 2025 sebelumnya mengincar transaksi Rp400 miliar atau naik 5,5 persen dari perhelatan tahun lalu. Angka tersebut bahkan berpotensi naik sebab pembukuan hingga hari terakhir pameran belum selesai.

"Setelah kami umumkan sebelumnya telah terjadi peningkatan pengunjung sebesar 2,5 persen dari tahun lalu, dan kini terjadi lonjakan transaksi Rp900 miliar lebih pada hari terakhir pameran ini. Kami bersyukur perhelatan PEVS 2025 selama enam hari telah selesai dilaksanakan dengan torehan prestasi baru sangat memuaskan," kata Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung, selaku penyelenggara PEVS, dalam keterangan tertulis dikutip Selasa (6/5).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya ini merupakan prestasi baru untuk mendorong popularitas kendaraan listrik secara masif di Indonesia. Ia pun berterima kasih terhadap semua pihak yang ikut membantu menyukseskan gelaran PEVS ini.

"Sekali lagi kami bangga bisa ambil bagian dalam saksi sejarah sebagai salah satu pelaku industri pendukung yang turut memimpin era industri kendaraan listrik di tanah air," ucapnya.

PEVS 2025 diikuti 143 peserta dengan rincian 14 kendaraan listrik roda empat, dan ratusan kendaraan listrik roda tiga, roda dua, hingga aftermarket.

Beberapa nama besar otomotif turut meramaikan acara ini di antaranya BMW, BYD, Chery, Denza, DFSK, Hyundai, MAB, Mazda, Mini, Mitsubishi, Morris Garages, Prestiges, Seres, dan Wuling. Sedangkan kendaraan roda dua EV yang ikut berpartisipasi adalah AHM, Alva, EMOTEYO, Indomobil E-motor - Adora, Kawasaki, Maka Motors, Selis dan United.

Lalu peserta dari kendaraan listrik roda tiga meliputi Dharma Polimetal, Dubbs. Kemudian tersedia beberapa industri pendukung seperti Formula-E dan Kalista.

Sementara itu Project Manager PEVS 2025 Rudi MF turut mengungkapkan rasa bangga karena PEVS 2025 disambut antusias oleh masyarakat dari berbagai kalangan.

Rudi menambahkan saat ini Ketua Umum Periklindo Moeldoko tengah berupaya keras untuk menyelesaikan tantangan membangun ekosistem kendaraan listrik agar tersedia merata di seluruh daerah Indonesia.

"Ya salah satunya (membangun) ketersediaan SPKLU dan fasilitas memadai lainnya. Untuk itu, kami rasa masyarakat Indonesia tidak perlu khawatir lagi untuk beralih ke kendaraan listrik, karena pemerintah, asosiasi dan industri telah sama-sama memikirkan solusinya agar Indonesia semakin siap dengan ekosistem kendaraan listrik ini," tutup Rudi.

(ryh/mik)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
| | | |